Proposal PTK Sufisme

blogger templates


 BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Sufisme islam telah terkontaminasi oleh konsep gnostik hermetisme. Hermetisme membedakan antara langkah peleburan eksistensi manusia untuk menyatu dengan Tuhan dengan fenomena mistik “Kerasukan Tuhan” dimana Tuhan sendiri yang berusaha menyatu dengan jiwa manusia (Abed al-Jibiri). Dalam hal ini memberikan pandangan bahwa sufisme islam adalah murni ajaran otentik islam, namun pada abad berikutnya terpengaruh oleh unsure tradisi mistik non- islam. sufisme dari pandangan lain merupakan kerohanian mistik dalam agama islam (Dr. C.B Van Haeringen).
Al- Quran pada permulaan islam diajarkan cukup menuntun kehidupan batin umat muslimin yang saat itu terbatas jumlahnya. Lambat laun dengan bertambah luasnya daerah dan pemeluknya, islam kemudian menampung perasaan-perasaan dari luar, dari pemeluk-pemelik yang sebelum masuk islam sudah menganut agama-agama yang kuat ajaran kebatinannya dan telah mengikuti ajaran mistik, keyakinan mencari-cari hubungan perseorangan dengan ketuhanan dalam berbagai bentuk dan corak yang ditentukan agama masing-masing. Perasaan mistik yang ada pada kaum muslimin karena pada mereka masih terdapat kehidupan batin yang ingin mencari kedekatan diri pribadi dengan Tuhan. Keyakinan dan gerak-gerik (akibat paham mistik) ini makin hari makin luasmendapat sambutan dari kaum muslimin, meski mendapat tantangan dari ahli-ahli dan guru agamanya (Dr. H. Abubakar Aceh).



0 Response to "Proposal PTK Sufisme"

Posting Komentar