Proposal Kegiatan Ramadhan Pesantren Kilat

blogger templates


PENDAHULUAN

 

Asalamualaikum Wr. Wb.
Segala Puji hanya milikNya yang telah banyak memberikan kita banyak ni’mat, yaitu ni’mat islam dan iman, serta ni’mat sehat. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada baginda Rasulullah SAW, para keluarga, para sahabat-sahabatnya, dan para tabi’in, serta kita sebagai umatnya yang insya Allah selalu mngikuti segala ajarannya yang lurus.
moralitas dan efektifitas globalisasi dikalangan para pelajar kita dewasa ini merupakan salah satu masalah pendidikan yang harus mendapatkan perhatian semua pihak. Berbagai perubahan yang terjadi dalam seluruh aspek kehidupan para pelajar mulai dari tata pergaulan, gaya hidup bahkan hingga pandangan – pandangan yang mendasar tentang standar prilaku merupakan urgensi dari perkembangan yang terjadi dalam skala global umat manusia di dunia ini.
Arus globalisasi informasi dan kebudayaan yang semakin deras terjadi saat ini mau tidak mau menimbulkan dampak yang tidak selalu positif bagi kehidupan remaja. Namun demikian, bahwa dari generasi-kegenerasi perlu diadakan penyuluhan dan pelatihan sebagai calon pengkaderan yang tangguh disertai dengan bekal kerohanian yang seimbang, untuk itu antara pesantren kilat dan latihan dasar kepemimpinan siswa perlu dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan sumber daya manusia agar bermoral, berjiwa pemimpin, bertanggungjawab dan berprilaku baik khususnya para pelajar SMK N 36 Jakarta, umumnya seluruh pelajar dimuka bumi ini,
Kami ROHIS SMK N 36 akan menghidupkan kembali para pelajar dengan kegiatan yang bersifat keagamaan dan kegiatan – kegiatan yang bernilai rasa tanggungjawab serta ibadah, yang diberinama “ Pesantren Kilat Ramadhan 1432 H “


0 Response to "Proposal Kegiatan Ramadhan Pesantren Kilat"

Posting Komentar