Proposal Kegiatan Santunan

blogger templates


Bismillahirrahmanirrahim


I.                   PENDAHULUAN

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan ridho-Nya kita masih diberi kekuatan, kesempatan dan Insya Allah kesehatan, untuk melanjutkan ibadah kita, karya kita, pengabdian kita, kepada masyarakat, bangsa dan negara tercinta di jalan Allah SWT.

Shalawat serta salam kita sampaikan, semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad Rasulullah SAW, beserta keluarganya, para sahabatnya, serta para pengikut beliau dan Insya Allah kita semua, sampai akhir zaman

Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, kami Majelis Ta’lim Baabussalam mengajak umat Islam sekalian untuk bersama-sama berpartisipasi dalam mendekatkan diri kepada kebaikan terutama di bulan Ramadhan dengan meringankan beban fakir miskin melalui kegiatan santunan ini.

Allah SWT berfirman:
“(Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu, maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu.”
(Al-Baqarah: 185)

Hadist Rasulullah SAW :
“Dari Salman Al-Farisi ra. berkata: “Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam berkhutbah pada hari terakhir bulan Sya’ban: Wahai manusia telah datang kepada kalian bulan yang agung, bulan penuh berkah, didalamnya ada malam yang lebih baik dari seribu bulan. Allah menjadikan puasanya wajib, dan qiyamul lailnya sunnah. Siapa yang mendekatkan diri dengan kebaikan, maka seperti mendekatkan diri dengan kewajiban di bulan yang lain. Siapa yang melaksanakan kewajiban, maka seperti melaksanakan 70 kewajiban di bulan lain. Ramadhan adalah bulan kesabaran, dan kesabaran balasannya adalah surga. Bulan solidaritas, dan bulan ditambahkan rizki orang beriman. Siapa yang memberi makan orang yang berpuasa, maka diampuni dosanya dan dibebaskan dari api neraka dan mendapatkan pahala seperti orang orang yang berpuasa tersebut tanpa dikurangi pahalanya sedikitpun ». kami berkata : »Wahai Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam Tidak semua kita dapat memberi makan orang yang berpuasa ? ». Rasul shalallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:” Allah memberi pahala kepada orang yang memberi buka puasa walaupun dengan satu biji kurma atau seteguk air atau susu. Ramadhan adalah bulan dimana awalnya rahmat, tengahnya maghfirah dan akhirnya pembebasan dari api neraka (HR Al-‘Uqaili, Ibnu Huzaimah, al-Baihaqi, al-Khatib dan al-Asbahani)




0 Response to "Proposal Kegiatan Santunan"

Posting Komentar